SLAWI – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Tegal menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2018, di Lapangan Pemda Kabupaten Tegal, Rabu (2/5) Acara diikuti oleh pelajar tingkat SD/MI,SMP/Mts, SMA/SMK/MAN, guru dan Forkompimda serta Kepala SKPD Kabupaten Tegal.
Pjs Bupati Tegal, Sinoeng N. Rachmadi memimpin jalannya upacara yang bertemakan “Menguatkan Pendidikan, Memajukan Kebudayaan” , Sinoeng dalam sambutan seragam Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy, mengatakan kebudayaan nasional merupakan akar pendidikan nasional, seperti yang tercantum dalam Undang-undang No.5 Tahun 2017 tentang pemajuan kebudayaan akan mempertegas posisi kebudayaan nasional sebagai pemberi hidup, dan penyangga bangunan pendidikan nasional Indonesia. Sebab, kebudayaan yang maju adalah prasyarat yang harus ada di dalam pendidikan.
Dijelaskan Sinoeng, pemajuan kebudayaan memerlukan langkah strategis berupa upaya perlindungan, pengembangan, pemanfaatan, dan pembinaan guna mewujudkan masyarakat Indonesia berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi dan kepribadian dalam kebudayaan.
Sejalan dengan Nawacita Presiden, pendidikan dan kebudayaan telah meneguhkan pentingnya penguatan pendidikan karakter bangsa, guna membangun SDM yang kuat serta menjadi modal andal siap menghadapi perubahan zaman.
Dalam akhir sambutannya, Sinoeng mengucapkan terimakasih kepada Bapak/Ibu Guru yang telah mendidik, membimbing serta menuntun anak-anak dalam belajar. Anak-anak adalah pemegang pangku kedaulatan dan kejayaan bangsa dimasa depan.
Upacara Hardiknas ini diakhiri dengan penyerahan piala kepada 28 orang berprestasi, diantaranya Guru Berprestasi, Kepala Sekolah Teladan, serta Lomba pelajar tingkat Kabupaten maupun Provinsi, yang diserahkan langsung oleh Pjs Bupati Tegal, Sinoeng N. Rachmadi.
Discussion about this post