DUKUHWARU – Anggota Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) diminta bekerja dengan profesional. Hal itu ditegaskan Camat Dukuhwaru, Noor Alina Agustini saat menghadiri pengambilan sumpah dan pelantikan anggota Pengawas Pemilu Desa se Kecamatan Dukuhwaru di RM Intan, Karanglo, Sabtu (13/1).
“Panwaslu agar bekerja sesuai dengan tupoksinya, kompak dan harmonis,” ujar Alina.
Dia juga berharap, adanya sinergitas antara penyelenggara Pemilu baik Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panwaslu maupun unsur terkait lainnya.
Komisioner Panwaslu Kabupaten Tegal, Dewi Ulfiyah menyampaikan apresiasi dan selamat kepada jajaran Panwaslu Desa yang dilantik se Kecamatan Dukuhwaru.
Menurutnya, pasca dilantik tugas berat sudah menanti anggota Panwaslu Desa. “Pekerjaan berat sudah menanti diantaranya pengawasan coklit Daftar pemilih dan sosialisasi untuk rekrutmen pengawas TPS,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Panwaslu Kecamatan Dukuhwaru, Nur Kholis menambahkan, jumlah Panwaslu Desa yang dilantik sebanyak 10 orang. 3 diantaranya adalah perempuan.
“Panwaslu Desa agar bekerja dengan baik dan tanggung jawab sesuai dengan perundangan yang berlaku,” tandasnya.
Hadir dalam kesempatan itu, Forkompincam Dukuhwaru, anggota PPK Kecamatan Dukuhwaru, Kepala Desa dan Ketua BPD se Kecamatan Dukuhwaru.
Discussion about this post