Slawi – Jumat pagi (10/1), Bupati Tegal Umi Azizah menghadiri Khaul Alm. H. Karnadi bin Surjan sekaligus peletakan batu pertama Mushola Baitul Hadi di Desa Trayeman. Dalam sambutannya, Umi menekankan kepada generasi muda dan warga sekitar nantinya agar memakmurkan Mushola yang sedang dibangun.
“Membangun Mushola itu gampang, yang susah adalah bagaimana cara memakmurkannya” kata Umi. Umi menambahkan, dibangunnya mushola ini bisa menumbuhkan rasa gotong royong antar warga. Kalo sudah berdiri gunakan mushola untuk sholat berjama’ah dan kegiatan keagamaan, pungkas umi.
Menurut Sekretaris PC Muslimat NU Rohmah, Mushola tersebut berdiri diatas lahan 7 x 12 meter berlokasi di komplek pemukiman baru di Trayeman, dengan perkiraan anggaran 252 juta.
Sebelumnya di gelar acara istighosah dan pelantikan pengurus IPNU-IPPNU Ranting Desa Trayeman, yang dihadiri oleh pengurus MWC NU Kecamatan Slawi.
Discussion about this post